saat air bertemu batu karang, air selalu menang. Bukan karena kekuatannya, melainkan karena keuletan dan kegigihannya

Friday, November 26, 2010

aku masih disini,..berjuang sebelum pergi

aku masih disini,
menanti sebuah impian dan cita-cita
aku masih disini,
hendak mewujudkan kebahagiaan untuk orang yang telah membesarkanku
aku masih disini,
berjuang melawan rasa takut,
melepas emosi dan menerbangkannya bersama udara malam.

aku tidak takut pada hujan
aku pun tidak takut pada badai dan halilintar
apalagi pada duri yang selalu mencoba menghalangi langkahku.
aku hanya takut jika suatu saat nanti aku pergi, aku tak bisa meninggalkan sesuatu yang berharga.
aku tak mau pergi tanpa karya, aku takut.

kawan, jika suatu saat aku pergi tiba-tiba tanpa jejak, tanpa karya, maafkanlah aku.
aku yakin, Tuhan akan mengabulkan mimpi-mimpiku.
jika aku belum dapat mewujudkannya di dunia, Ia pasti mengabulkan mimpiku di akhirat kelak

Namun sekarang aku masih disini, berjuang untuk itu semua.
Allah, hamba yakin saat ini Kau berada sangat dekat dan mendengar semua doaku.
ya Allah, ini aku...hambamu yang siap untuk Kau panggil, namun belum memiliki cukup bekal untuk menemui-Mu.

No comments:

Post a Comment